-->

Bahan Alami untuk Mengatasi Komedo di Hidung

Wajah putih dan bersih adalah dambaan semua orang, baik wanita atau pria tentu menginginkan bila memiliki wajah putih dan bersih. Dengan wajah yang bersih anda akan lebih memiliki kepercayaan diri, dan sebagai bentuk syukur berupa perawatan apa yang telah di berikan kepada anda.

Dengan komedo yang bersarang di hidung, hal pertama yang akan anda cari adalah Cara Menghilangkan Komedo. Banyak cara yang dapat anda lakukan untuk menghilangkan komedo, mulai dari Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami atau juga cara menghilangkan komedo dengan cepat. 

Sebelum anda memilih cara menghilangkan komedo, sebaiknya anda ketahui dulu beberapa faktor yang menjadi penyebab komedo muncul di wajah anda. Komedo sebenarnya merupakan pori-pori yang tersumbat, dapat terbuka atau tertutup. Komedo yang terbuka (blackhead), dapat terlihat seperti pori-pori yang membesar dan menghitam. Sedangkan komedo yang tertutup (whitehead) dapat memiliki kulit yang tumbuh diatas pori-pori yang tersumbat sehingga terlihat seperti tonjolan putih kecil. Komedo dapat disebabkan karena sel-sel kulit mati dan sekresi kelenjar minyak yang berlebihan pada kulit. Selain itu ada hal lainnya yang dapat menyebabkan komedo bersarang di hidung anda, yakni:

Cara Menghilangkan Komedo

bahan alami untuk mengatasi komedo


  • Kulit yang tidak bersih menjadi faktor utama yang dapat menyebabkan munculnya komedo pada permukaan wajah. Kulit yang tidak bersih dapat menyebabkan timbulnya pori-pori yang tersumbat oleh kotoran yang menempel pada kulit sehingga menimbulkan komedo pada wajah. 
  • Terlalu banyak produksi minyak pada wajah dapat menjadi faktor penyebab munculnya komedo. Untuk mengurangi produksi minyak pada wajah, sebaiknya anda menghindari tata riasan wajah yang mengandung banyak minyak. 


Setelah mengetahui beberapa faktor penyebab timbulnya komedo, kini ada beberapa Cara Menghilangkan Komedo yang dapat anda praktekkan dengan mudah, seperti berikut: 

Pasta Gigi 
Penggunaan pasta gigi untuk menghilangkan komedo dapat membantu mengurangi peradangan akibat komedo dan juga mengurangi kadar minyak berlebih. Caranya juga mudah hanya dengan mengoleskan sedikit pasta gigi pada bagian yang berkomedo. 

Air Garam 
Garam dipercaya dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah serta menghilangkan komedo. Caranya hanya dengan mencuci muka menggunakan campuran air hangat yang sudah dicampur dengan satu sedok garam. 

Jeruk/Lemon 
Asam yang terkandung dalam lemon atau jeruk dapat membantu mengurangi minyak pada permukaan wajah. Caranya hanya dengan mengusapkan air perasaan jeruk/lemon pada daerah berkomedo lalu biarkan hingga semalam. 

Lidah Buaya 
Lidah buaya dipercaya dapat membantu proses penyembuhan kulit yang mengalami peradangan akibat komedo. Caranya hanya dengan mengoleskan daging lidah buaya pada bagian wajah yang berkomedo. 

Es Batu 
Es batu dapat membantu mengencangkan dan menutup pori-pori pada wajah. Caranya hanya dengan menggosok daerah berkomedo dengan es batu selama 10 menit. Hal tersebut juga dapat mencegah debu dan minyak yang menempel pada kulit yang menjadi penyebab terjadinya komedo. 

Putih Telur 
Putih telur selain dapat menghilangkan komedo juga dapat mengencangkan kulit. Caranya hanya dengan mencampur putih telur dengan satu sendok makan madu lalu aduk hingga rata, usapkan pada permukaan wajah dan biarkan selama kurang lebih 30 menit, lalu bilas dengan air hangat. 

Facial 
Cara yang juga dikatakan ampuh untuk mengatasi komedo adalah dengan melakukan facial secara teratur dan berkala. Facial dapat membuat wajah anda tetap sehat dan segar. 

Cara Menghilangkan Komedo


Selain beberapa Cara Menghilangkan Komedo seperti diatas, yang paling terpenting adalah menjaga kebersihan wajah dan tidak lupa untuk membersihkan wajah sebelum tidur apalagi jika setelah menggunakan riasan wajah. Beberapa Cara Menghilangkan Komedo seperti diatas dapat anda lakukan dengan mudah, semoga dapat bermanfaat bagi anda.

 

Popular Posts

Atas